BlackBerry belakangan ini dikabaran tengah menyiapkan smartphone baru, dan akhirnya CEO BlackBerry mengkonfirmasi hal tersebut dalam sebuah wawancara TV, bahwa perusahaannya sebenarnya tengah bekerja pada sebuah smartphone baru yang akan memiliki keyboard fisik. Setelah BlackBerry menggunakan desain smartphone seperti kebanyakan smartphone lain, keyboard QWERTY telah hilang pada smartphone DTEK50 dan DTEK60, dimana keduanya mengusung desain full touch screen.
Meski telah menegaskan kehadiran smartphone baru, sayangnya Chen tidak menyebutkan detail dari smartphone tersebut. Bahkan tidak menyebutkan apakah akan mengadopsi bentuk candybar atau jika itu akan menjadi slider seperti BlackBerry Priv.
Smartphone ini seharusnya mendapatkan kode nama Mercury, dan itu tampaknya akan menjadi seperti gambar di atas, dimana bocoran tersebut telah muncul beberapa pekan yang lalu. Smartphone ini dikatakan akan mengusung layar seluas 4,5 inci beresolusi Full HD dan akan ditenagai oleh chipset Qualcomm dengan CPU octa-core 2.2GHz.
Selain itu, smartphone ini juga bakal hadir dengan kapasitas RAM sebesar 3GB dan penyimpanan internal sebesar 32GB. Sementara di sektor fotografi bakal ditangani oleh kamera utama 18MP dan kamera depan 8MP untuk selfie atau video call. BlackBerry Mercury sendiri kabarnya bakal memiliki baterai berkapasitas 3.400mAh dan langsung menjalankan OS Android 7.0 Nougat.
Seperti DTEK50 dan DTEK60, dimana keduanya merupakan smartphone yang dibuat oleh induk perusahaan dari Alcatel, TCL, BlackBerry Mercury kemungkinan juga bakal diproduksi oleh perusahaan tersebut. Meski diproduksi oleh perusahaan lain, namun untuk brand dan software masih menggunakan milik BlackBerry. Kita nantikan saja informasi selanjutnya yang lebih rinci.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "BlackBerry Konfirmasi Handset Baru dengan Keyboard Fisik, BlackBerry Mercury"
Posting Komentar